Jambi, Salimbai.id – Pemilihan umum legasilatif (Pileg) 2024 mendatang, bakal berlangsung seru dan ketat. Karena, di samping diikuti beberapa pejabat, pengusaha, politikus, ada juga Letnan Jenderal (Purn) TNI.
Khusus di Dapil Provinsi Jambi, Agus Suhardi masuk sebagai daftar bacaleg melalui Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) No Urut 4.
Ia memanaskan pertarungan perebutan delapan kursi DPR RI di dapil tersebut. Agus Suhardi adalah alumni Akmil (1984-1988) kelahiran Palembang. Agus Suhardi terdaftar sebagai daftar caleg PDI di Dapil Jambi.
Agus Suhardi pada media ini Kamis, 19 Oktober 2023 mengatakan meminta agar masyarakat Provinsi Jambi secara umum memberikan support untuk kembali mengabdikan diri melalui jalur politik setelah sebelumnya menghabiskan masa pengabdian di Tentara Nasional Indonesia.
“Semoga Tuhan senantiasa membukakan jalan dan mohon dukungan sehingga saya pribadi dan keluarga diberikan kemudahan untuk bisa duduk di DPR RI dan dapat memberikan kontribusi, gagasan dan pemikiran untuk kemajuan daerah kita,” ungkap Agus Suhardi. (Dn)
Discussion about this post